Daging Stabil, Sayur Melonjak

Pemerintah Kabupaten OKU bersama Forkopimda melakukan sidak ke pasar - pasar tradisional yang ada di Kota Baturaja serta beberapa pusat perbelanjaan modern, Sabtu, 15 Juni 2024. -Foto: Eris/OKES-Eris

BATURAJA- jelang hari raya Idul Adha 1445 H, Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) bersama Forkopimda dan pihak terkait melakukan sidak pasar pada Sabtu, 15 Juni 2024.

Sidak dilakukan di pasar tradisional yang ada didalam Kota Baturaja, serta beberapa pusat perbelanjaan modern dan distributor penyalur kebutuhan bahan pangan.

"Tujuan sidak harga guna mengetahui seberapa besar lonjakan harga komoditi yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat menjelang lebaran,” kata Plh Sekda OKU, Indra Susanto SSos MAp didampingi Dandim 0403/OKU dan Kapolres OKU disela sidak pasar, Sabtu, 15 Juni 2024.

Selain itu, lanjut Indra Susanto, sidak tersebut dilakukan untuk menekan terjadinya penimbunan yg dilakukan oleh oknum - oknum yg tidak bertanggung jawab yang hanya untuk meraup keuntungan lebih besar.

BACA JUGA:Rumah Diduga Tempat Menyimpan BBM Terbakar, Kerugian Capai RP300 Juta

BACA JUGA:Tambang Bumi

Dari sidak tersebut, hasilnyadidapati sejumlah harga komoditi dan sembako masih terbilang cukup stabil. 

Seperti harga daging sapi perkilo dibanderol dengan harga Rp140.000 - Rp150.000 per kg, sementara daging ayam broiler bekisar diangka Rp28.000 per kg. 

Sementara, harga sayur mayur mengalami lonjakan yakni buncis dan cabe merah yang harganya naik dratis. 

Harga cabai yang sebelumnya berada di angka Rp 60 ribu per kilogram, namun kini melonjak drastis menjadi Rp100 ribu per kilogram. 

BACA JUGA:3 Wakil Lolos Final, Indonesia Berpeluang Juara Umum Australia Open 2024

BACA JUGA:Hadapi Polandia, Belanda Peluang Lakukan Start Bagus

Harga buncis juga mengalami kenaikan yang signifikan. Dari harga awal Rp20 ribu per kilogram, kini buncis dijual seharga Rp30 ribu per kilogram.

Kenaikan harga sayur mayur tersebut diperkirakan akan terus berlanjut hingga beberapa hari ke depan. Terutama menjelang puncak perayaan Idul Adha. (r15)

Tag
Share