Gelar Program KB Gratis
Pemkab OKU Selatan menggelar program KB Gratis untuk memperingati Hari Kartini. -Foto: istimewa-Desti
MUARADUA - Pemerintah Kabupaten OKU Selatan akan menggelar program KB gratis untuk pasangan usia subur (PUS) dalam rangka memperingati Hari Kartini.
Program ini akan berlangsung selama 9 hari, dimulai dari tanggal 18 hingga 26 April 2024, di Fasilitas Kesehatan (Faskes) KB yang tersebar di 19 kecamatan.
Tujuan program ini adalah membantu PUS dalam mengatur keluarga, dengan layanan sesuai alat kontrasepsi yang tersedia di Faskes KB.
Peserta program KB MOW/MOP (steril) akan didaftarkan oleh petugas PLKB atau bidan desa. Syarat untuk menjadi peserta program ini adalah membawa Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
BACA JUGA:Kuras Rp900 Juta dengan Modus Ganjal ATM, Warga OKU Selatan Ditangkap
BACA JUGA:Hari ke-9 Film Siksa Kubur Tembus 2,5 Juta Lebih Penonton
Setelah memenuhi syarat, masyarakat dapat langsung mendaftar di Faskes KB untuk mendapatkan pelayanan KB gratis.
Program ini sangat penting untuk membantu masyarakat mengatur keluarga yang sehat dan sejahtera.
Oleh karena itu, Pemkab OKU Selatan mengajak seluruh masyarakat di 19 kecamatan untuk memanfaatkannya dengan baik. (*)
BACA JUGA:Sinopsis Film Dua Hati Biru : Bangun Rumah Tangga Penuh Delima
BACA JUGA:Anies Baswedan Ditanya Soal Maju Pilkada: Kita Lagi Urus MK