iPhone 14 Kini Cuma Rp9,7 Juta! Turun Harga Jelang Rilis iPhone 17

iPhone 14 -via gsmarena-
OKU EKSPRES COM- Menjelang kemunculan iPhone 17, harga iPhone 14 varian 128 GB di Indonesia mengalami penurunan yang cukup signifikan. Dari yang sebelumnya dibanderol antara Rp12,5 juta hingga Rp15,9 juta saat pertama kali dirilis pada Oktober 2022, kini harganya melorot hingga tinggal sekitar Rp9,7 jutaan saja. Penurunan harga ini tentu jadi kabar gembira, khususnya buat pengguna yang ingin upgrade ke iPhone baru tanpa harus menguras tabungan.
iPhone 14, Masih Layak di 2025
Meski sudah hampir tiga tahun berlalu sejak peluncurannya, iPhone 14 masih sangat layak dipakai di tahun 2025. Mengusung desain modern dengan layar Super Retina XDR OLED 6,1 inci, chipset A15 Bionic yang kencang, dan kamera ganda 12MP yang mendukung fitur-fitur canggih seperti Night Mode dan Cinematic Mode, iPhone 14 tetap bisa diandalkan untuk kebutuhan harian hingga konten kreatif ringan.
Apalagi, sekarang dengan harga mulai dari Rp9.699.000 hingga Rp9.749.000 di toko-toko resmi seperti iBox dan Digimap, iPhone 14 128 GB terasa jauh lebih terjangkau dibanding saat pertama kali rilis. Ini jadi momentum yang tepat bagi mereka yang ingin merasakan ekosistem Apple tanpa harus membeli model terbaru yang harganya masih belasan juta rupiah.
Turun Harga karena iPhone 16 dan iPhone 17
Penurunan harga iPhone 14 ini tidak lepas dari strategi pasar Apple menjelang peluncuran iPhone 17. Dengan iPhone 16 sudah dirilis sebelumnya dan hype iPhone 17 yang mulai terasa, Apple dan para distributor resminya seperti iBox tampaknya mulai mengatur ulang harga seri-seri sebelumnya agar tetap kompetitif di pasaran.
BACA JUGA:Masih Jadi Flagship Favorit! Intip Keunggulan iPhone 14 Pro Max di 2025
BACA JUGA:Harga iPhone 14 Terjun Bebas! Cuma Segini Buat Spek Sekelas Flagship
Langkah ini bukan hanya menguntungkan Apple, tapi juga konsumen yang kini punya lebih banyak opsi dengan harga lebih ramah. Buat kamu yang selama ini naksir iPhone tapi masih menahan diri karena harganya, sekarang mungkin saat yang tepat untuk ambil keputusan.