Warga Palembang Incar Mobil Calya Hadiah Jalan Sehat HUT ke-30 Sumatera Ekspres

. Mobil baru ini merupakan hadiah utama doorprize Jalan Sehat HUT ke-30 Sumatera Ekspres, di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Minggu pagi (20/7).-Istimewa-
PALEMBANG- OKU EKSPRES COM- Siapa yang akan mendapatkan mobil Toyota Calya, bakal menjadi keberuntungan yang tak akan terlupakan. Mobil baru ini merupakan hadiah utama doorprize Jalan Sehat HUT ke-30 Sumatera Ekspres, di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Minggu pagi (20/7).
Panitia menegaskan fair dalam pengundian kupon jalan sehat ini, selamat kepada yang akan beruntung nanti, kata General Manager (GM) Sumatera Ekspres H Iwan Irawan, di sela persiapan jalan sehat HUT ke-30 Sumatera Ekspres, Jumat sore (19/7).
Hadiah utama mobil Calya warna putih itu, sudah terpajang di Plaza JSC Palembang. Menjadikannya daya tarik tersendiri, bagi peserta jalan sehat yang sudah membeli ribuan kupon yang disediakan panitia. Hadiah utama lainnya, ada juga 1 paket umrah, tambahnya.
Iwan melanjutkan, hadiah utama ini merupakan apresiasi Harian Pagi Sumatera Ekspres yang sudah 3 dekade menyajikan informasi kepada pelanggan setianya. Terima kasih kepada pelanggan setia yang sudah 3 dekade bersama Sumatera Ekspres, ucapnya.
BACA JUGA:Rayakan HUT RI ke-79 Gelar Jalan Santai Hingga Senam Massal
BACA JUGA:Lakukan Pengamanan Jalan Santai HUT PGRI
Direktur Event Organizer (EO) Sumatera Ekspres Arie Abadi, selain hadiah utama mobil Toyota Calya dan 1 paket umrah, panitia juga menyiapkan puluhan hadiah menarik lainnya. Mulai dari sepeda, kulkas, televisi, mesin cuci, kompor gas, magic com, dan lainnya, urainya.
Event Jalan Sehat HUT Ke-30 Sumatera Ekspres ini di-support Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Pemprov Sumsel, Pemkot Palembang, Pemkab Muara Enim, PT Tunas Auto Graha (TAG) Palembang, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang.
Selanjutnya, PT Pertamina Hulu Rokan Zona IV, PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU III Plaju, Pertamina Patra Niaga, PT Pupuk Sriwidjaja (Pusri) Palembang, PT Semen Baturaja Tbk, Bank Sumsel Babel, BSI RO III Palembang, Bank BNI Cabang Palembang.
Kemudian, Sinar Mas, Astra Motor Sumsel, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divre III Palembang, PT Bukit Asam Tbk, PT Star Solusi Indonesia, GAPKI Sumsel, Gapkindo Sumsel, JM Group, L-Men, Alfamart, Salonpas, BPJS Kesehatan, PT Berlian Maju Motor, RS Permata Palembang, Napolly, Toko Sepeda Megah Makmur, Bersih Sepatu Palembang, Abuds Kebab.
BACA JUGA:Ribuan Warga Meriahkan Jalan Sehat dan Sholawatan Gebyar Muharram 1447 H
Di-support juga oleh The ALTS Hotel, Hotel Excelton, Hotel The Zuri Arista Hotel Palembang, Hotel Novotel, OPI Indah Hotel, Beston Hotel Palembang, Fave Hotel Palembang, Ayola, Hotel Aryaduta Palembang, Hotel Harper dan Perumda Tirta Musi Palembang.
Kami mengucapkan terima kasih kepada para sponsor, yang sudah berpartisipasi dan mendukung event Jalan Sehat HUT ke-30 Sumatera Ekspres. Terima kasih pula kepada peserta yang sudah membeli kupon jalan sehat, semoga beruntung, ucapnya.