Harga Karet di Kabupaten OKU Selatan Turun

Petani karet di Kabupaten OKU Selatan mengeluh lantaran harga karet saat ini turun. -Photo ist-Hamdal

MUARADUA - Harga jual getah karet di Kabupaten OKU Selatan alami penurunan. Sebelumnya harga karet mencapai Rp9.500 per Kg, kini turun menjadi Rp 8.000 per Kg.

Kuswanto, warga Desa Datar, Kecamatan Muaradua, Kabupaten OKU Selatan, mengatakan, para petani karet saat ini merasa kesulitan karena harga terus menurun. 

“Meskipun sebelumnya sempat naik hingga Rp 9.500, sekarang kembali turun menjadi Rp. 8.000 per Kg,” ungkap Kuswanto.

Kuswanto mengungkapkan bahwa pekerjaan sebagai pengumpul getah karet cukup melelahkan, terutama karena harga yang tidak stabil. 

BACA JUGA:Raih Penghargaan, Polres OKU Bakal Tingkatkan Kualitas Pelayanan

BACA JUGA:Imbau Masyarakat Waspada Modus Penipuan File APK PPS Pemilu 2024

"Kalau kita cuma upahan, jadi tugas kita susah dan mengumpulkan getah. Penimbangan dilakukan setiap dua minggu sekali, dan ada petugas lain yang menimbang untuk menjualnya," ucapnya.

Meskipun harga karet selalu berfluktuasi, Kuswanto menyadari sulitnya mencari pekerjaan di zaman sekarang. 

Oleh karena itu, meskipun pengeluaran dan pemasukan tidak sebanding, para petani tetap bertahan dalam usaha ini. 

"Ditahankan, walau pun tidak sepadan antara pengeluaran dengan pemasukan, tapi tau sendiri mencari pekerjaan sekarang susah, dari pada nganggur," pungkasnya. (*)

BACA JUGA:Cegah Penyebaran DBD, Ajak Masyarakat Jalankan PHBS

BACA JUGA:Usulkan Bangun Jalan hingga Sumur Bor

Tag
Share