Catatkan Rekor, Nasib Salah di Liverpool Belum Jelas
Nasib Mohamed Salah hingga kini belum jelas apakah akan diperpanjang atau tidak meski telah sukses ciptakan rekor koleksi 20 gol selama delapan musim berturut-turut. -Foto: liverpoolfc.com-Gus munir
Gol bunuh diri Salah di penghujung babak pertama setelah menerima umpan Curtis Jones semakin mengukuhkan dominasi tim tamu.
Tambahan gol dari Trent Alexander-Arnold dan Diogo Jota di penghujung laga memastikan kemenangan telak Liverpool.
BACA JUGA:Cokelat Dubai Kunafa: Kejutan Lezat dan Sehat dari Pistachio
BACA JUGA:Cara Sehat Menikmati Kentang Goreng Tanpa Merugikan Kesehatan
Dengan performa impresif ini, Liverpool berpeluang besar merebut gelar Liga Inggris pertama dalam lima tahun terakhir.
Para pendukung berharap Salah tetap bertahan di Anfield, mengakhiri spekulasi mengenai masa depannya dengan perpanjangan kontrak baru.
Namun, pelatih Arne Slot mengaku tidak memiliki kendali penuh atas situasi kontrak Mohamed Salah, Virgil van Dijk, dan Trent Alexander-Arnold, meski ketiganya menjadi kunci kemenangan melawan West Ham.
Ketiga pemain ini akan bebas bernegosiasi dengan klub lain mulai 1 Januari karena kontrak mereka tersisa enam bulan.
BACA JUGA:Manfaat Makan Tempe Mentah untuk Kesehatan Tubuh
BACA JUGA:Bocoran Terbaru Spesifikasi Kamera Samsung Galaxy S25 Ultra Hampir Sama dengan Pendahulunya
"Saya hanya bisa mengontrol mereka saat berada di lapangan atau dalam sesi latihan. Hal-hal di luar itu sepenuhnya di luar kendali saya,’ ujar Slot.
Salah, dalam wawancara dengan Sky Sports, menambah kekhawatiran para penggemar. "Belum ada kesepakatan yang dekat. Fokus saya saat ini adalah membantu tim memenangkan Liga Inggris,” pungkas Salah.
Meskipun Liverpool memimpin klasemen dengan selisih delapan poin, masa depan Salah dan dua pilar lainnya masih menjadi tanda tanya besar.
Slot menegaskan bahwa Liverpool tidak berencana melakukan banyak aktivitas di bursa transfer Januari, menyatakan keyakinannya pada skuad yang ada.
BACA JUGA:Apple iPhone 17 Slim Dirumorkan dengan Desain Konsep Super Tipis