Ajak Tanamkan Nilai Cinta Tanah Air hingga Jaga Kelestarian Alam

Pondok Pesantren Modern Nurussalam di Desa Sidogede menyelenggarakan Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar (KMD) ke-XI. -Foto: Diskominfo OKUT-Gus munir

OKU TIMUR - Pondok Pesantren Modern Nurussalam di Desa Sidogede menyelenggarakan Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar (KMD) ke-XI yang diikuti oleh 187 peserta.

Kegiatan yang bertemakan "Kepemimpinan dan Kerjasama Membangun Kepemimpinan Melalui Simulasi dan Permainan Tim yang Menekan Kerjasama" ini resmi dibuka oleh Wakil Bupati OKU Timur, H.M. Adi Nugraha Purna Yudha, S.H., pada Kamis, 19 Desember 2024.

Dalam sambutannya, Wabup Yudha menekankan pentingnya nilai-nilai cinta tanah air dan kepedulian terhadap sesama yang diajarkan dalam gerakan Pramuka. 

Ia juga mengimbau agar anggota Pramuka turut menjaga kelestarian alam. "Jaga dan cintai lingkungan kita. Ajak saudara-saudara kita untuk bersama-sama melestarikannya melalui gotong royong," ujarnya.

BACA JUGA:Lantik Kasi Pidum dan Kasi Datun

BACA JUGA:Terjunkan 102 Personel, Sterilisasi Tempat Ibadah Cegah Aksi Terorisme

Wabup Yudha juga meminta para peserta untuk mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh. Ia berharap ilmu yang didapat dapat ditularkan kepada adik-adik tingkat, terutama dalam membangun jiwa kepemimpinan.

"Kalian adalah pemimpin bagi diri sendiri. Harapannya, ke depan, kalian mampu menjadi pemimpin yang lebih luas dan bisa membawa manfaat bagi banyak orang," tambahnya.

Pimpinan Pondok Pesantren Modern Nurussalam, KH. Drs. Makinuddin, menyampaikan bahwa gerakan Pramuka adalah wadah strategis untuk membina generasi muda sebagai calon pemimpin yang memiliki karakter kuat, sikap mental positif, dan keterampilan hidup.

"Pramuka mendidik anggotanya agar memiliki kepribadian, kemampuan, serta keterampilan yang relevan untuk menghadapi tantangan masa kini maupun masa depan," jelasnya.

BACA JUGA:Siap-Siap Angkutan Barang Dibatasi Melintas di OKU

BACA JUGA:Tipuan Magelang

Ia juga menyampaikan harapan besar kepada Wabup Yudha agar bersedia menjadi Ketua Kwartir Cabang (Kak Kwarcab) Pramuka OKU Timur. 

"Kehadiran Mas Yudha memberikan harapan baru bagi kami. Kami sangat berharap beliau bersedia memimpin sebagai Kak Kwarcab OKU Timur," tuturnya.

Tag
Share