JAKARTA - Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT), Fadillah Arbi Aditama, akan kembali tampil di ajang balap dunia GP Moto3 sebagai pembalap wildcard di sirkuit MotorLand Aragon, Spanyol, pada 1 September 2024.
Arbi, yang berasal dari Purworejo, Jawa Tengah, bertekad untuk menunjukkan performa terbaiknya di ajang ini, yang merupakan bagian dari rangkaian MotoGP.
Arbi, satu-satunya pembalap Indonesia yang bersaing di level dunia ini, telah mendapatkan pengalaman berharga sebagai pembalap penuh di ajang FIM JuniorGP.
Ajang ini menggunakan beberapa sirkuit yang sama dengan MotoGP, memberikan Arbi motivasi ekstra untuk tampil maksimal di Aragon.
Sebelumnya, pada bulan Mei lalu, Arbi juga berkompetisi sebagai wildcard di seri Catalunya Moto3 World Championship, di mana ia berhasil finis di posisi ke-23.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Dihujani Kabar Baik Jelang Kualifikasi Piala Dunia
BACA JUGA:Chelsea Gagal Capai Sepakat Transfer Lukaku ke Napoli
Namun, saat itu, Arbi masih dalam tahap pemulihan dari cedera yang mempengaruhi performanya.
Kali ini, Arbi akan bergabung dengan Honda Team Asia untuk bersaing dengan para pembalap dunia lainnya di GP Moto3.
“Saya berterima kasih kepada Astra Honda Racing Team, Junior Talent Team, dan Honda Team Asia yang telah memberi kesempatan emas ini. Saya sangat antusias dan akan mengerahkan kemampuan terbaik saya dalam kesempatan yang luar biasa ini,” ujar Arbi.
Arbi, yang merupakan lulusan Astra Honda Racing School tahun 2019, memulai karier balap internasionalnya di ajang Asia Talent Cup pada tahun 2021, saat berusia 15 tahun.
BACA JUGA:Bank Mandiri Resmi Jadi Presenting Partner Timnas Garuda
BACA JUGA:Napoli Resmi Datangkan Penyerang Chelsea, Romelu Lukaku
Potensi besar yang ia tunjukkan membuatnya mendapat kesempatan untuk bersaing di FIM JuniorGP, di mana ia kini menjalani musim keduanya.
General Manager Marketing Planning and Analysis AHM, Andy Wijaya, menyatakan dukungan penuh AHM terhadap Arbi dan pembalap muda Indonesia lainnya dalam meraih mimpi di ajang balap dunia.
“Mari kita dukung Arbi dalam mengharumkan nama bangsa di pentas balap dunia. Kegigihan dan jiwa kompetitif yang dimiliki Arbi membuat kami yakin bahwa ia dapat bersaing dengan para pembalap berpengalaman di Moto3 World Championship . (*)