“Bantuan ini merupakan wujud kepedulian kami yang diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” imbuh Hari.
Selain itu, SMBR juga menyerahkan bantuan sembako kepada Pemerintah Kapubaten OKU yang diserahkan langsung kepada Penjabat (Pj) Bupati OKU Teddy Meilwansyah oleh Senior Manager of Corporate Social Responsibility SMBR Gili April Braja di Rumah Dinas Bupati OKU, pada Rabu, 8 Mei 2024.
BACA JUGA:Mahasiswa UNRI Dipolisikan Rektor
BACA JUGA:Kopi Sumsel Bakal Mendunia?
Pj Bupati OKU, Teddy Meilwansyah mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada SMBR yang telah menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat Kabupaten OKU.
“Kami atas nama Pemerintah Kabupaten OKU mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas bantuan yang telah diberikan. Insya Allah akan kami salurkan kepada warga yang membutuhkan. Semoga bantuan ini bermanfaat untuk membantu meringankan beban warga yang terdampak,” kata Teddy.
Sementara, Gili menambahkan tak hanya itu, SMBR pun turut membantu mensuplai air bersih kepada korban banjir.
“Kami menurunkan dua mobil pemadam kebakaran milik perusahaan dengan total kapasitas 14.000 liter untuk mensuplai air bersih kepada wilayah sekitar yang terdampak. Semoga bantuan kami bisa bermanfaat bagi masyarakat yang terkena musibah banjir di Baturaja,” pungkas Gili. (*)
BACA JUGA:Comeback, Real Madrid Lolos Final Liga Champions
BACA JUGA:Barcelona Bidik Nunez