Upayakan Dorong Pembangunan Jalan Khusu Batubara

Senin 24 Feb 2025 - 19:09 WIB
Reporter : Eris Munandar
Editor : Gus Munir

LAHAT - Pemerintah Kabupaten Lahat terus berupaya menuntaskan pembangunan jalan khusus untuk angkutan batu bara yang telah menjadi isu utama bagi masyarakat setempat.

Wakil Bupati Lahat, Widya Ningsih, menegaskan bahwa sesuai janji politik pasangan Bursah Zarnubi- Widya Ningsih bahwa salah satu permasalahan di kawasan Merapi Area ialah jalan houling batubara.

Menurutnya, proyek jalan tersebut telah mencapai 99 persen, meskipun masih terdapat beberapa kendala terkait ganti rugi tanah di area perkebunan.

Jalan khusus batu bara ini bertujuan untuk mengurangi kerusakan jalan umum dan meningkatkan kenyamanan lalu lintas bagi warga.

BACA JUGA:Petugas Amankan Barang Terlarang di Lapas

BACA JUGA:BMW Perkenalkan Teknologi Baterai EV Generasi Terbaru, Siap Meluncur di 2025

Selama ini, angkutan batu bara menggunakan jalan yang sama dengan kendaraan masyarakat, yang menyebabkan kerusakan parah pada infrastruktur jalan.

Dengan adanya jalan khusus, diharapkan distribusi batu bara menjadi lebih lancar dan keselamatan warga terjaga.

"Dengan dukungan semua pihak. Kami berharap agar jalan tersebut bisa diselesaikan," ungkap Widya Ningsih SH MH, Minggu (23/2), saat menghadiri pengukuhan Pengurus Ikatan Keluarha Merapi Area.

Widya Ningsih juga menyampaikan bahwa pemerintah daerah akan bekerja keras untuk menyelesaikan sisa masalah terkait ganti rugi tanah, agar proyek ini dapat segera rampung.

BACA JUGA:Apple Bersiap Luncurkan MacBook Air M4 pada Maret 2025

BACA JUGA:Rumor Apple Siapkan AirPods dengan Kamera Eksternal, Meluncur pada 2027

Diharapkan, dengan penyelesaian jalan tersebut, perekonomian daerah dapat tumbuh lebih baik dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat Lahat.

Pemerintah mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terus mendukung program pembangunan ini, demi tercapainya Kabupaten Lahat yang lebih maju dan sejahtera.

Selain itu, ia mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung visi dan misi pemerintahan BZ-WIN dalam mewujudkan pembangunan Kabupaten Lahat dengan tagline Menata Kota Membangun Desa.

Kategori :

Terkait

Jumat 14 Mar 2025 - 18:30 WIB

Hujan Hambat Pembanguan Tol Kayuagung

Jumat 14 Mar 2025 - 18:20 WIB

Pria Ditemukan Tergantung di Rumahnya

Kamis 13 Mar 2025 - 18:10 WIB

Hama Serang Jagung Petani