PS5 Pro Edisi Terbatas Habis Diborong Calo, Dijual Ulang hingga Rp 202 Juta

PS5 Pro edisi ulang tahun ke-30 PlayStation habis diborong calo untuk dijual lagi.-Foto ;ist-

HARIANOKUSELATAN.ID  -  Jakarta  Sony membuka pre-order untuk PlayStation 5 Pro edisi reguler dan edisi khusus ulang tahun ke-30 PlayStation pada Kamis (26/9).

Namun, momen peluncuran konsol generasi terbaru ini langsung dirusak oleh calo yang memborong unit untuk dijual kembali dengan harga sangat tinggi.

Pre-order PS5 Pro edisi khusus ini dibuka di Inggris dan Eropa, dengan harga awal 959 Poundsterling atau 1.099 Euro. Sony hanya memproduksi 12.300 unit untuk edisi 30th Anniversary Limited Edition, yang hadir dalam desain warna abu-abu klasik ala PS1.

Bundle ini dilengkapi dengan aksesoris khusus seperti kontroler DualSense, DualSense Edge, dan pernak-pernik lainnya.

Tak lama setelah pre-order dibuka, banyak penggemar yang kecewa karena konsol tersebut sudah habis terjual dalam hitungan menit. Kini, PS5 Pro edisi ulang tahun ini mulai bermunculan di platform jual beli seperti eBay dengan harga mencapai 10.000 Poundsterling (sekitar Rp 202 juta).

Menariknya, para calo belum benar-benar memiliki konsol tersebut dan hanya menjual bukti pre-order. Beberapa penjual bahkan memperingatkan agar konsumen berhati-hati karena ada potensi penipuan.

Situasi ini mengingatkan pada peluncuran PS5 tahun 2020, di mana krisis chip menyebabkan stok terbatas dan calo memperparah situasi dengan menimbun konsol untuk dijual dengan harga tinggi.

Meski Sony mencoba mencegah hal ini dengan mewajibkan konsumen login ke akun PlayStation Direct saat memesan, tampaknya calo masih bisa mengakali sistem tersebut.(arl)

 

Tag
Share