MU Datangkan Noussair Mazroui

Noussair Mazroui bakal direkrut oleh Manchester United dari Bayern Munchen. -Foto: Marvin Ibo Guengoer - GES Sportfoto/Getty Images-Gus munir

MANCHESTER - Manchester United tampaknya akan menambah kekuatan lini pertahanan mereka dengan mendatangkan bek Noussair Mazroui dari Bayern Munchen. 

Bek Timnas Maroko itu telah mencapai kesepakatan pribadi untuk bergabung dengan Setan Merah, dengan biaya transfer yang diperkirakan mencapai 20 juta poundsterling. 

Rincian pembayarannya terdiri dari 15 juta poundsterling di awal, ditambah 5 juta poundsterling sebagai bonus setelah Mazroui menyelesaikan kontraknya di Bayern.

Jika negosiasi berjalan lancar, Mazroui akan menjadi rekrutan ketiga United pada bursa transfer musim panas 2024. 

BACA JUGA:Tips dan Resep Agar Kue Chiffon Tidak Seret

BACA JUGA:Politeknik Negeri Sriwijaya Sukses Pertahankan Juara di Porseni XIV

Namun, untuk merealisasikan transfer ini, Manchester United harus menjual pemain terlebih dahulu.

Mereka akan melego Aaron Wan-Bissaka ke West Ham United dengan harga 15 juta poundsterling, karena Wan-Bissaka tidak termasuk dalam rencana utama pelatih Erik ten Hag. 

United harus menerima kerugian karena harga beli Wan-Bissaka dari Crystal Palace lima tahun lalu mencapai 50 juta poundsterling.

Dengan tambahan pengeluaran sekitar 100 juta poundsterling pada bursa transfer musim panas 2024, Manchester United sebelumnya sudah mengontrak Joshua Zirkzee dari Bologna seharga 36,5 juta poundsterling dan bek muda Prancis, Leny Yoro, dari Lille dengan biaya 50 juta poundsterling.

BACA JUGA:5 Siswa SD Muntah-Muntah Diduga Setelah Makan Permen Semprot

BACA JUGA:Kecelakaan di Dua Lokasi, 4 Orang Meninggal Dunia

Erik ten Hag sudah familiar dengan kualitas Mazroui, yang merupakan produk akademi Ajax Amsterdam dan pernah bermain di bawah asuhannya. 

Mazroui telah tampil dalam 137 pertandingan selama empat musim di Ajax, berkontribusi pada enam gelar juara, termasuk tiga gelar Eredivisie. 

Tag
Share