Pamerkan Kain Bidak dan Produk Unggulan OKU Timur di Sriwijaya Expo 2024

Pj Gubernur Sumsel bersama Forkopimda mengunjungi stand Kabupaten OKU Timur pada event Sriwijaya Expo 2024. -Foto: istimewa-Gus munir

PALEMBANG - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKU Timur (OKUT) melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) terus gencar mengenalkan kain tradisional kas daerahnya yakni kain bidak dan kain angkinan. 

Yakni dengan menampilkan di beberapa kegiatan dan pameran. Kali ini dikenalkan di event Sriwijaya Expo 2024 di halaman Kantor DPRD Sumsel, 24-28 Mei 2024.

Ikutnya Pemkab OKUT dalam hal ini melalui Dekranasda dan Disdagperin dalam event Sriwijaya Expo 2024 dalam upaya untuk sosialisasi dan memperkenalkan pakaian kain bidak dan angkinan kepada masyarakat luas. 

Kain bidak merupakan khas asli pesisir Komering, OKU Timur. "Dimana selama ini sudah hilang di peredaran. Sekarang kami akan angkat lagi kain tradisional ini, dan dikenalkan ke masyarakat dengan ada peningkatan mutu,” kata Kepala Disdagperin OKU Timur, H Amin Zen SKM SE MM, Minggu, 26 Mei 2024.

BACA JUGA:Dua Hari, Empat Korban Hanyut Akibat Banjir Ditemukan

BACA JUGA:Dikunjungi RI 1, Bergegas Bersihkan Kawasan Pasar

Amin Zen menjelaskan, kain bidak ini zaman dulu memiliki kedudukan yang tinggi bagi masyarakat adat sepanjang aliran Way Komering. Kain ini hanya dipakai oleh keluarga kalangan ningrat atau keluarga kepala marga.

“Dan pemakaiannya untuk acara-acara resmi tertentu. Seperti acara pernikahan, cakak pepadun atau pengangkatan kepala marga,” urainya. 

Selain menampilkan kain bidak dan angkinan, Pemkab OKU Timur juga menampilkan produk-produk unggulan OKU Timur. Terutama yang diproduksi oleh UMKM yang ada di OKU Timur.

 ‘’Harapan kami, dengan seringnya ditampilkan saat event atau pameran seperti ini, produk lokal OKU Timur semakin dikenal masyarakat luas. Selain itu, semua produk lokal OKU Timur dapat bersaing di pasar nasional maupun internasional,” imbuhnya.

BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Dukung Promosi Produk Unggulan ke Tingkat Nasional dan Internasional

BACA JUGA:Pengamanan Kunjungan Presiden RI ke Lubuklinggau Diperketat Hingga Tiga lapis

Diketahui, Sriwijaya Expo 2024 digelar dalam rangka memperingati HUT Provinsi Sumsel ke-78. Ini merupakan event tahunan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Sumatera Selatan dengan skala nasional telah sukses dilaksanakan setiap tahunnya.

Menghadirkan Exhibition yang diikuti oleh lebih dari 38 provinsi se-Indonesia,

Tag
Share