Fulham vs Liverpool : 1 (2)-(3) 1
Pemain Liverpool dan Fulham berebut bola pada leg kedua semifinal Carabao Cup 2023/2024 di Craven Cottage, Kamis, 25 Januari 2024. -Foto: Kin Cheung/AP-Gus munir
Liverpool Melaju ke Final Carabao Cup
LONDON - Liverpool lolos ke partai puncak Carabao Cup 2023/2024 setelah bermain imbang 1-1 di markas Fulham pada leg kedua semifinal di Craven Cottage, Kamis, 25 Januari 2024.
Luis Diaz membawa The Reds unggul 1-0 pada menit ke-11, namun Issa Diop menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-77.
Dengan hasil imbang ini, Liverpool berhasil meraih tiket final dengan keunggulan agregat 3-2. Di leg pertama di Anfield Stadium, anak asuh Juergen Klopp menang tipis 2-1.
Pada partai puncak di Wembley Stadium tanggal 25 Februari mendatang, Liverpool akan menghadapi Chelsea.
BACA JUGA:Athletic Bilbao vs Barcelona : 4-2
BACA JUGA:Drakor Berjudul
The Blues melaju ke final setelah menghajar Middlesbrough 6-1, unggul agregat 6-2 setelah kalah 0-1 di markas Boro.
Liverpool, dengan keberhasilan ini, semakin mengukuhkan status mereka sebagai spesialis Piala Liga Inggris.
Mereka telah mencapai final Piala Liga sebanyak 14 kali, empat kali lebih banyak dibandingkan tim lain.
Di era Juergen Klopp, ini adalah kali ketiga mereka mencapai partai puncak Carabao Cup, mendekati rekor hanya Bob Paisley yang mencapai final lebih banyak, yakni empat kali.
BACA JUGA:Angkat Kisah Selebgram Laura Anna
BACA JUGA:Cara Hilangkan Flek Hitam
"Luar biasa dan saya sangat senang. Anda seharusnya melihat ruang ganti, pemain sangat gembira. Stadion akan berwarna biru dan merah, itu bagus. Kami sangat menantikan Wembley,” kata Juergen Klopp.