Bangkai Lumba-lumba Ditemukan di Pagar Laut Bekasi
Seekor lumba-lumba mati ditemukan hanyut di kawasan pagar laut dekat perairan Kampung Paljaya, Tarumajaya, Kabupaten Bekas-Photo: istimewa-Eris
BEKASI - Seekor lumba-lumba mati ditemukan hanyut di kawasan pagar laut dekat perairan Kampung Paljaya, Tarumajaya, Kabupaten Bekasi.
Penampakan bangkai lumba-lumba sepanjang 1,5 meter mati di antara deretan tiang bambu di sepanjang tanggul pada Rabu, 22 Januari 2025.
Bangkai lumba-lumba tersebut mengalami pembusukan di beberapa bagian tubuhnya, seperti hidung, mata, dan punggung.
Tempat ditemukannya bangkai lumba-lumba tersebut berjarak sekitar dua kilometer dari daratan Kampung Paljaya.
BACA JUGA:Asri Welas- Galiech Ridha Rahardja Resmi Bercerai
BACA JUGA:Dirikan Rumah Produksi, Iko Uwais Tegaskan Tak Akan Pensiun Jadi Aktor
Menurut seorang pemandu wisata Markum (45 tahun) bangkai lumba-lumba tersebut sudah berada di lokasi tersebut sejak Selasa, 21 Januari 2025.
"Sejak kemarin (kesangkut pagar laut)," ucap Makmum di Bekasi pada Rabu, 22 Januari 2025.
"Itu kan dari tengah, minggir, hanyut, terbawa arus," imbuh Makmum.
Ia meminta agar para pejabat diharapkan segera melakukan intervensi terkait bangkai lumba-lumba tersebut untuk memastikan hal itu tidak memengaruhi lingkungan atau menimbulkan risiko terhadap kesehatan masyarakat sekitar.