Cara Ampuh dan Aman Menghilangkan Kutu Kasur di Rumah

Ilustrasi Kutu Kasur di Rumah -foto:liputan6-Hesti

OKU EKSPRES - Kutu kasur (Cimex lectularius L.) adalah serangga kecil yang hidup dengan cara menghisap darah manusia. Biasanya, mereka bersembunyi di tempat tidur dan keluar pada malam hari untuk menggigit.

Walaupun tidak menularkan penyakit, gigitan kutu kasur dapat menyebabkan reaksi alergi dan rasa gatal yang mengganggu kenyamanan tidur.

Untuk itu, penting untuk menghilangkan kutu kasur beserta telurnya agar Anda bisa tidur dengan nyenyak tanpa gangguan.

Berikut adalah beberapa cara efektif untuk menghilangkan kutu kasur:

BACA JUGA:Cara Efektif Mengatasi Dinding Lembab di Rumah

BACA JUGA:Pertolongan Pertama yang Tepat untuk Luka Bakar di Rumah

1. Cuci Peralatan Tidur dengan Air Panas

Cara pertama untuk mengatasi kutu kasur adalah dengan mencuci sprei, sarung bantal, dan selimut menggunakan air panas. Kutu kasur tidak tahan terhadap suhu panas, sehingga mencuci peralatan tidur dengan air panas dapat membantu membunuh kutu kasur dan telurnya.

2. Jemur Kasur di Sinar Matahari

Selain mencuci, Anda juga dapat menjemur kasur, bantal, dan sprei di bawah sinar matahari. Kutu kasur mati jika terpapar suhu tinggi, yaitu sekitar 45?, yang dapat tercapai ketika Anda menjemur kasur di luar rumah pada waktu yang tepat.

3. Sikat dan Sedot dengan Vacuum Cleaner

Gunakan sikat berbahan kaku untuk menyikat permukaan kasur dan mengangkat kutu kasur serta telurnya. Setelah itu, gunakan vacuum cleaner untuk menyedot kutu dari kasur dan area sekitar tempat tidur. Pastikan Anda menyedot hingga ke setiap sudut dan celah tempat persembunyian kutu.

4. Taburkan Baking Soda

Baking soda yang mengandung senyawa natrium bikarbonat atau asam borat juga bisa digunakan untuk membunuh kutu kasur. Taburkan sedikit bubuk baking soda secara merata di kasur dan biarkan beberapa waktu. Kutu kasur akan keracunan akibat paparan baking soda dan mati.

Tag
Share