Manfaat Tanaman Putri Malu untuk Kesehatan
Puti malu miliki banyak manfaat untuk kesehatan. -Foto:flickr.com-Dedi
OKU EKSPRES - Tanaman putri malu (Mimosa pudica) mengandung berbagai senyawa yang bermanfaat untuk kesehatan.
Beberapa di antaranya termasuk tanin, yang memiliki sifat anti-inflamasi dan dapat membantu mengatasi keputihan.
Ekstrak dari tanaman ini juga dapat meredakan nyeri dan mempercepat penyembuhan luka, serta membantu memperbaiki sistem pencernaan.
Tanaman putri malu juga memberikan manfaat positif bagi kesehatan kulit, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan mungkin memiliki potensi dalam pencegahan kanker.
BACA JUGA:Apple Siap Melakukan Gebrakan dengan Meluncurkan iPhone Lipat dan iPad/Mac Hybrid pada 2026
BACA JUGA:Sony ULT WEAR, Headphone Premium dengan Bass Menggelegar dan Teknologi Terbaru
Selain itu, senyawa asam pipokolinat dalam putri malu juga berkontribusi pada kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Zat kimia aktif dalam putri malu meliputi nitrogen, oksigen, hidrogen, sulfur, dan karbon.
Manfaat lain dari putri malu mencakup sifat antibakteri, antivenom, antifertilitas, antidepresan, afrodisiak, dan antikonvulsan.
Akar putri malu yang kuat juga membantu mencegah erosi tanah.
BACA JUGA:Huawei Siap Guncang Pasar Tablet dengan Peluncuran MatePad Pro 12.2 dan MatePad Air 12
BACA JUGA:Waspada dengan Port USB Gratis: Risiko dan Cara Menghindari 'Juice Jacking
Untuk mengonsumsi putri malu, Anda bisa membuat infus dengan merebus daun putri malu dalam air dan meminum airnya.
Infus ini bermanfaat untuk meredakan peradangan dan memperbaiki pencernaan.