Jumlah Lansia Tinggi, Dirikan Sekolah Lansia Sebiduk Sehaluan

Ketua TP PKK Kabupaten OKU Timur, dr Sheila Noberta SpA MKes meresmikan Sekolah Lansia Sebiduk Sehaluan. -Foto: Humas Pemkab OKUT-Gus munir

Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatra Selatan, Taruna Rosevelt SH MHum mengapresiasi peluncuran Sekolah Lansia Sebiduk Sehaluan ini, yang merupakan peluncuran pertama di Kabupaten OKU Timur. 

"Kami sangat mengapresiasi peluncuran Sekolah Lansia Sebiduk Sehaluan ini. Kami berharap setiap kecamatan akan memiliki sekolah lansia serupa. Karena ini sangat bermanfaat bagi para lansia untuk berkarya, mencari inspirasi, dan bersilaturahmi," ungkapnya.

BACA JUGA:OKU Sandang Predikat UHC

BACA JUGA:Mengalir Jauh

Kepala DPPKB Kabupaten OKU Timur, Zainal Abidin SSiT MM, melaporkan bahwa Sekolah Lansia Sebiduk Sehaluan, yang merupakan sekolah lansia kedelapan di Provinsi Sumatra Selatan, memiliki 30 peserta. "Kami berharap 30 peserta ini nantinya dapat berkembang menjadi lansia yang tangguh," pungkasnya. (*)

BACA JUGA:Jasad Sesmi Ditemukan Tersangkut di Batang Pinang

BACA JUGA:Siap Kolaborasi dengan Panwascam

Tag
Share