Dikritik Netizen Lantaran Posting Makanan yang Diboikot

Zara -Foto: Instagram @camilliazr-Dedi

OKU EKSPRES - Zara anak Ridwan Kamil kembali membuat kontroversial. Di mana sebelumnya mengenai lepasnya hijab, kini Zara kembali menimbulkan perdebatan baru dengan mengunggah sebuah kemasan dari salah satu brand fast food yang sedang di boikot oleh sejumlah kalangan.

Unggahan Instagram Zara menampilkan dirinya menerima makanan dari seseorang dan menyatakan terima kasih kepada mereka dalam keterangan fotonya. 

Namun, kontroversi timbul karena brand tersebut sedang menjadi target boikot sehubungan dengan dukungannya terhadap Israel, yang telah memicu kemarahan di berbagai negara termasuk Indonesia.

Warganet bereaksi negatif terhadap unggahan tersebut, menasihatinya untuk lebih bijak dalam memilih brand makanan mengingat beberapa brand sedang di boikot. 

BACA JUGA:8 Artis Diduga Terlibat Kasus Dugaan Korupsi Timah

BACA JUGA:Waspada Kesehatan Anak Saat Mudik Lebaran

Mereka mengecam Zara karena dianggap tidak peka terhadap isu-isu sensitif dan mempromosikan produk yang tengah di boikot.

“Ketuhananmu urusanmu dengan Tuhan. Tapi kemanusiaanmu mempengaruhi manusia yang lain. Kukira ketuhananmu saja yang sedang tertidur. Ternyata kemanusiaanmu pun mati suri karena mengais validasi,” kata netizen

“Buka kerudung, pro israel inimah bukan mencari jati diri emg gapunya iman aja,” sahut warganet

“huft stop normalize promosiin produk boikot zaraaaaa gue dr kmrn gapeduli kl lo lepas hijab tp kali ini ilang respectnya,” jawab warganet lain

BACA JUGA:7 Tips Self-Care untuk Perempuan Agar Tubuh Sehat dan Cantik Luar Dalam

BACA JUGA:Gadis Desa Hilang Belum Kembali ke Rumah

“Iya mungkin ini dikasih orang, tp dengan kapasitas sebagai seorang public figure yang punya follower cukup banyak, tidak pantas rasanya membagikan gambar produk yang sedang diperjuangkan banyak orang di dunia untuk di boikot. Sangat disayangkan, jika punya masalah dengan manusia. Jangan Tuhan dan rasa kemanusiaan yg ditinggalkan,” jawab warganet kesal.

“Dengerin deh kata Mamahmu, Neng.. Jangan upload2 dulu, tahan diri dulu. Banyak hal yg bakal bikin kamu makin 'terpleset' nanti, loh.. Walaupun iya kamu udah dewasa, jadi diri sendiri yg seutuhnya, tapi apapun yg kamu lakukan berefek juga ke orang tuamu. Whether kamu & ortumu terkenal atau engga. Please, lay low a bit,” kata warganet.

Tag
Share