Sambut Tahun Baru 2026, Lapas Muaradua Adakan Pembacaan Yasin dan Doa Bersama
Sambut Tahun Baru 2026, Lapas Muaradua adakan pembacaan Yasin dan doa bersama. -Hos-
OKU EKSPRES.COM - Dalam rangka menutup akhir Tahun 2025 sekaligus menyambut datangnya Tahun Baru 2026, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Muaradua mengadakan kegiatan pembacaan Surah Yasin dan doa bersama pada Rabu (31/12/2025).
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Masjid At-Taubah Lapas Muaradua dan diikuti oleh seluruh jajaran petugas serta warga binaan.
Kegiatan keagamaan ini dimanfaatkan sebagai ajang refleksi dan ungkapan rasa syukur atas pelaksanaan tugas, proses pembinaan, serta kondisi keamanan dan ketertiban di Lapas Muaradua yang tetap terjaga kondusif sepanjang tahun 2025.
Selain itu, doa bersama juga dipanjatkan sebagai harapan agar di tahun 2026 seluruh program dan tugas pembinaan dapat berjalan dengan lancar serta dilimpahi keberkahan dan perlindungan.
BACA JUGA:Jelang Akhir Tahun, Petugas Sita Sejumlah Barang Terlarang di Lapas Muaradua
BACA JUGA:Jelang Nataru, Lapas Muaradua Gelar Apel Kesiapsiagaan Pengamanan
Acara diawali dengan pembacaan Surah Yasin yang dipimpin oleh Kepala Seksi Administrasi Keamanan dan Tata Tertib, Ismaton, kemudian dilanjutkan dengan doa akhir tahun dan doa menyambut awal tahun.
Kepala Lapas Muaradua, Hero Sulistiyono, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut memiliki nilai penting sebagai sarana introspeksi dan evaluasi bersama, baik bagi petugas maupun warga binaan.
Menurutnya, melalui pembacaan Yasin dan doa bersama, pihaknya berharap seluruh petugas dan warga binaan senantiasa diberikan kesehatan, keselamatan, serta keteguhan iman.
Ia juga berharap pada tahun 2026 mendatang, Lapas Muaradua dapat terus meningkatkan kualitas pelayanan dan pembinaan yang lebih optimal, aman, dan humanis.
BACA JUGA:Lapas Muaradua Gelar Wisuda Khatmil Iqra, 18 Warga Binaan Resmi Lulus Pembinaan Qur’ani
BACA JUGA:Lapas Muaradua Perkuat Sistem Pengadaan Bahan Makanan Warga Binaan
Lebih lanjut, Kalapas menegaskan bahwa kegiatan keagamaan merupakan bagian dari pembinaan kepribadian warga binaan sekaligus upaya menciptakan suasana lapas yang religius, sejuk, dan kondusif, khususnya menjelang pergantian tahun.
Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung tertib, aman, dan lancar dengan pengawasan petugas. Warga binaan pun memberikan respons positif serta mengikuti kegiatan dengan penuh kesadaran dan ketertiban.