Diduga Pelajar Terlibat Kecelakaan, Satu Pengendara Dikabarkan Kritis

Kecelakaan terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Desa Raksa Jiwa, Kecamatan Semidang Aji, Kabupaten OKU pada Rabu, 6 Maret 2024 petang. -Foto: istimewa-Eris

BATURAJA- Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Desa Raksa Jiwa, Kecamatan Semidang Aji, Kabupaten OKU pada Rabu, 6 Maret 2024 petang. Dengan melibatkan antar sepeda motor yang diduga dikemudikan pelajar. 

Berdasarkan video yang beredardi medsos, terlihat seorang pengendara terkapar dengan menggunakan pakaian mirip seragam Pramuka.

Kasat Lantas Polres OKU, AKP Dwi Karti Astuti melalui Kanit Laka, Ipda Arino saat ditanyakan kebenaran beredarnya video tersebut menyatakan bahwa insiden terjadi kecelakaan kendaraan roda dua di Desa Reksa Jiwa, Kecamatan Semidang Aji benar terjadi.

"Kami baru saja dari TKP setelah mendapatkan laporan mengenai kecelakaan itu, namun terkait kronologis masih harus kami didalami," kata Kanit Laka Polres OKU, Ipda Arino saat dikonfirmasi melalui telepon.

BACA JUGA:OKU Raih Penghargaan Sertifikat Bebas Frambusia

BACA JUGA:Sakit Hati, Alasan 3 Beranak Bunuh Hairuni

Penyebab kecelakaan, sambung Arino, masih tahap lidik. Akan tetapi Dia menegaskan bahwa dalam kecelakaan tersebut untuk sementara ini dari hasil pemeriksaan sementara tidak ada korban jiwa. 

Namun begitu, korban kecelakaan tersebut mengalami luka berat dan luka ringan. "Berdasarkan data sementara ini, tidak ada korban jiwa," tuturnya.

Sementara itu, Ayi warga desa setempat juga membenarkan bahwa korban kecelekaan tersebut merupakan warga desa tempatnya. 

Menurutnya, dalam insiden itu ada tiga orang yang terlibat kecelakaan tidak ada yang meninggal dunia seperti yang diinfokan sebelumnya.

BACA JUGA:Jagung Bakar

BACA JUGA:Tips Mengatur Jam Tidur Agar Tubuh Tetap Produktif Saat Berpuasa

"Iya salah satu korban namanya Tiara, saat ini sedang dirawat di RSUD Baturaja, kondisinya tidak meninggal tapi kritis," ucapnya.(r15)

BACA JUGA:Sakit Pinggang, Bisa Menjadi Gejala Penyakit Ini !

Tag
Share