Bocah 9 Tahun Terseret Arus dan Tenggelam

Jasad Daffa (9), warga RT 24, RW 04, Kelurahan Pulokerto, Gandus, Palembang akhirnya ditemukan, Jumat (11/7), sekitar pukul 22.30 WIB. -Istimewa-

PALEMBANG-  OKU EKPRES COM- Setelah melakukan pencarian selama kurang lebih lima jam. Jasad Daffa (9), warga RT 24, RW 04, Kelurahan Pulokerto, Gandus, Palembang akhirnya ditemukan, Jumat (11/7), sekitar pukul 22.30 WIB. 

Daffa sebelumnya tenggelam sekitar pukul 17.30 WIB, saat mandi bersama neneknya di Sungai Teras (Anak Sungai Musi), Kelurahan Pulo Kerto. Korban yang berenang, terseret arus sungai.

Maryati sang nenek melihat hal tersebut, berteriak memanggil Darman, suaminya sekaligus kakek korban untuk membantu menyelamatkan korban.

"Begitu tiba di lokasi, cucu saya pada waktu masih terlihat mengangkat tangannya. Akan tetapi, begitu hendak didekati menolongnya, tubuh Daffa langsung terbawa arus tersebut dan tenggelam," ujar Darman kepada polisi. 

BACA JUGA:Bocah Tenggelam di Lubuk Batang Ditemukan Meninggal Dunia

BACA JUGA:2 Bocah Tenggelam di Sungai Enim Berhasil Ditemukan

Ia dan keluarga, dibantu warga sekitar kemudian berusaha mencari Daffa menggunakan perahu dan tali hungga malam. "Istri saya yang menghubungi polisi meminta bantuan," tandasnya.

Kapolsek Gandus, AKP Firmansyah mendapat informasi tersebut langsung memerintahkan anggotanya ke lokasi kejadian sekaligus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk proses pencarian dan evakuasi.

Setelah lima jam mencari, jasad korban akhirnya ditemukan dalam keadaan sudah meninggal dunia, tidak jauh dari lokasi tenggelam, masih di Sungai Teras tapi mengarah ke Sungai Musi. 

Jasadnya kemudian langsung dibawa pulang pihak keluarga. "Dugaan kita, korban tenggelam ini akibat terbawa arus sungai yang deras saat itu," tegasnya.

BACA JUGA:Dua Bocah Hanyut, Satu Meninggal Dunia, Satu Masih Dicari

BACA JUGA:Tim Basarnas Terus Berupaya Cari Bocah Hanyut

Camat Gandus, Jufriansyah menjelaskan, dia dan beberapa staf kecamatan mendatangi TKP untuk melihat secara langsung proses pencarian.

Selain menyampaikan bela sungkawa kepada keluarga korban, Jufri juga mengajak semua pihak mengambil pelajaran atas kasus ini.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan