Tips Menyimpan Kue Kering agar Tetap Renyah dan Tahan Lama

Ilustrasi kue kering. -Foto: youngontop.com-Gus munir
OKU EKSPRES - Menjelang Idul Fitri, kue kering menjadi sajian yang selalu dinantikan. Selain dinikmati sendiri, hidangan ini juga kerap dijadikan hantaran untuk keluarga dan kerabat.
Nastar, putri salju, dan berbagai jenis kue kering lainnya sering menjadi favorit. Meski banyak yang memilih membelinya di toko, tak sedikit pula yang lebih suka membuatnya sendiri di rumah.
Selain lebih hemat, membuat kue sendiri juga dianggap lebih higienis.
Namun, salah satu tantangan yang kerap dihadapi adalah kue kering yang mudah melempem atau bahkan berjamur. Agar kue tetap renyah dan tahan lama, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan:
BACA JUGA:10 Model Gamis Lengan Balon Terbaru yang Bikin Penampilan Makin Anggun
BACA JUGA:Rekomendasi Warna Baju Sebaran 2025 yang Lagi Tren
Cara Menyimpan Kue Kering Agar Tidak Melempem dan Berjamur
Dinginkan Hingga Suhu Ruang
Setelah matang, pastikan kue benar-benar dingin sebelum disimpan. Kue yang masih hangat akan mengeluarkan uap air yang bisa membuatnya lembab dan cepat melempem.
Gunakan Wadah Kedap Udara
Setelah kue berada di suhu ruang, simpan dalam stoples atau wadah yang kedap udara. Pastikan wadah benar-benar kering agar tidak ada kelembaban yang bisa merusak tekstur kue.
Simpan di Tempat Kering dan Sejuk
Hindari menyimpan kue di tempat yang lembab atau terkena sinar matahari langsung. Suhu dan kelembaban yang tinggi dapat mempercepat proses kerusakan pada kue.
Tambahkan Silica Gel Food Grade