Chelsea Lolos Perempat Final, Kevin Diks Tampil Solid

Kevin Diks berusaha menguasai bola saat melawan Chelsea pada Liga Konferensi UEFA di Stamford Bridge. -Foto: X/ Idn_abroad-Gus munir

LONDON - Chelsea berhasil melaju ke perempat final Liga Konferensi UEFA setelah mengalahkan Copenhagen dengan skor agregat 3-1. 

Gol tunggal Kiernan Dewsbury-Hall di babak kedua menjadi penentu kemenangan The Blues dalam pertandingan yang berlangsung di Stamford Bridge.

Gelandang tersebut mencetak gol ketiganya untuk Chelsea di kompetisi ini setelah berlari cepat menuju kotak penalti dan menuntaskan peluang dengan sempurna. 

Laga ini dimulai dengan tempo hati-hati, tanpa banyak momen berbahaya di babak pertama. 

BACA JUGA:Nilai Pasar Capai 36,8 Juta Euro, Indonesia Makin Disegani

BACA JUGA:Muhammadiyah dan NU Apresiasi Percepatan Sertipikasi Tanah Wakaf oleh ATR/BPN

Copenhagen, yang datang sebagai tim tamu, hanya mampu memberikan sedikit ancaman bagi lini pertahanan Chelsea.

Bek Timnas Indonesia, Kevin Diks, tampil penuh selama 90 menit dan menunjukkan performa solid di lini belakang Copenhagen. 

Meski sudah unggul agregat dua gol, Chelsea tetap tampil dominan hingga akhir pertandingan.

Manajer Enzo Maresca melakukan rotasi besar dengan mengganti sebagian besar pemain, termasuk memasukkan Filip Jorgensen sebagai penjaga gawang, yang baru saja menerima panggilan pertamanya ke timnas senior Denmark. 

BACA JUGA:Berkas Perkara Kades Kohod Diterima Kejagung

BACA JUGA:Kapolri minta kasus Firli diselesaikan

Di lini pertahanan, ia memainkan Josh Acheampong, Trevoh Chalobah, dan Benoit Badiashile, sementara Tyrique George serta Dewsbury-Hall juga masuk sebagai starter.

Menariknya, Reggie Walsh yang baru berusia 16 tahun untuk pertama kalinya masuk dalam daftar pemain cadangan bersama beberapa nama berpengalaman seperti Reece James, Marc Cucurella, Cole Palmer, dan Christopher Nkunku.

Tag
Share