Targetkan OKU Timur Mampu Mencapai Kemandirian Pangan

Bupati OKU Timur, Ir. H. Lanosin, M.T., M.M bersama KSAD, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc menyerahkan bantuan sembako di Dusun Talang Masri, Desa Peracak, Kecamatan Bunga Mayang. -Foto: Diskominfo OKU Timur-Gus munir

Sementara itu, Bupati Lanosin menyampaikan apresiasi atas kehadiran Jenderal Maruli dan menyambut baik keberadaan Puslatpur Ketahanan Pangan di wilayahnya. 

Enos - sapaan Lanosin- meyakini bahwa program ini akan berdampak positif terhadap kesejahteraan masyarakat, terlebih dengan adanya pendampingan dari para ahli di lingkungan TNI.

BACA JUGA:Depo Pertamina Plumpang Digeledah

BACA JUGA:Prabowo Berang Isi Minyakita Dikurangi

Bupati Enos juga menjelaskan bahwa Kabupaten OKU Timur menargetkan sistem pertanian IP400, yaitu pola tanam dengan empat kali panen dalam setahun. 

Untuk mencapai target tersebut, sejumlah lahan sawah akan dijadikan area percontohan dengan penerapan formula khusus.

"Saya selaku kepala daerah meminta izin kepada Jenderal untuk menerapkan formula yang telah dikembangkan oleh TNI AD dalam upaya meningkatkan hasil pertanian di OKU Timur," pungkasnya. (*)

Tag
Share