Sempat Dilarang Anak, Roger Danuarta Berhasil Mencoba Skydiving

Roger Danuarta akhirnya berhasil mewujudkan impiannya untuk mencoba skydiving. Kesempatan itu datang saat ia dan keluarganya berlibur ke Australia beberapa waktu lalu. -Foto: cutratumeyriska-Agrar

OKU EKSPRES - Roger Danuarta akhirnya berhasil mewujudkan impiannya untuk mencoba skydiving. Kesempatan itu datang saat ia dan keluarganya berlibur ke Australia beberapa waktu lalu.

"Skydiving memang sudah lama ada di bucket list saya. Akhirnya kesampaian saat ke Australia, karena di sana cukup aman," ujar Roger Danuarta di kawasan Mampang, Jakarta Selatan.

Sebelum mencoba olahraga ekstrem tersebut, Roger telah meminta izin dari istrinya, Cut Meyriska.

Namun, anak keduanya, Jourell Kenzie Danuarta, justru menolak keras keinginan sang ayah dan bahkan menangis karena takut Roger akan jatuh dari ketinggian.

BACA JUGA:Percepat Proses Naturalisasi 3 Pemain Sebelum Lawan Australia

BACA JUGA:Indra Sjafri Dipecat, Pengamat Sepakbola Nilai Wajar

"Anak kedua kami menangis dan tidak mengizinkan. Pokoknya dilarang," kata Cut Meyriska.

"Jangan terbang, nanti jatuh," tambah Roger, menirukan ucapan sang anak.

Cut Meyriska menjelaskan bahwa Jourell memang sangat dekat dengan ayahnya, sehingga ia terus berusaha mencegah Roger untuk skydiving.

"Dia sangat lengket dengan papanya. Sampai minta digendong terus, tidak mau lepas, bahkan menangis dan uring-uringan," ungkap Cut.

BACA JUGA:Menteri Nusron Instruksikan Inventarisasi Tanah Telantar di Kalimantan Timur

BACA JUGA:Siap-siap Semua BUMN Masuk Danantara

Keraguan sempat muncul di benak Roger setelah melihat reaksi anaknya. Ia bahkan mempertanyakan apakah itu sebuah pertanda buruk.

"Sempat terpikir, ini tanda-tanda atau bagaimana? Tapi ternyata semuanya berjalan lancar," ujar Roger yang bersyukur dapat menyelesaikan skydiving dengan selamat. (*)

Tag
Share