BATURAJA - Personel Polres OKU melaksanakan berbagai kegiatan pengamanan pada ibadah hari Paskah yang dilaksanakan umat Kristiani di seluruh gereja setempat.
Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni melalui Kasi Humas Polres OKU IPTU Holdon mengatakan kegiatan Paskah di beberapa kecamatan di OKU berjalan aman dan khidmat.
"Jadi, demi menjaga keamanan di OKU, puluhan personel kami tugaskan untuk menggelar pengamanan di gereja-gereja. Termasuk di Gereja Santo Sixturs di Kecamatan Lubuk Batang dan Gereja Sang Penebus Desa Batu Putih," kata Ibnu Holdon.
Holdon menuturkan, para personelnya yang melakukan pengamanan di setiap gereja juga selalu mengimbau kepada seluruh masyarakat di daerah setempat untuk mewaspadai tindak kejahatan pencurian yang belakangan ini marak terjadi.
BACA JUGA:Puluhan Tahun Terbengkalai, Mushala Nazmah Difungsikan Lagi
BACA JUGA:Level Empat
Tidak hanya itu, para personel juga mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten OKU. Dengan tujuan agar kamtibmas bisa terjaga dengan baik.
"Kepolisian tentunya dibantu masyarakat dalam menjaga kamtibmas agar bisa berjalan lancar. Karena kepolisian tidak bisa hanya berjalan sendiri dalam menjaga kamtibmas," ungkapnya.
Berdasarkan pantauan di lapangan, anggota Samapta Polres OKU selama bulan suci Ramadhan 1445 Hijriyah juga gencar melakukan patroli ke sejumlah lokasi yang dianggap rawan terjadi tindak kejahatan.
Peningkatan jam patroli tidak lain dengan tujuan menekan angka kejahatan pencurian yang belakangan ini marak terjadi di Kabupaten OKU. Apalagi menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah ini.(*)
BACA JUGA:Soal Boikot Produk Israel, MUI minta Stakeholder Beri Literasi Produk
BACA JUGA:Usut Penyebab Meledaknya Gudang Amunisi Daerah