Budi Arie Setiadi Ditunjuk Jadi Menlu Ad Interim

Sabtu 20 Jan 2024 - 20:04 WIB
Reporter : Eris
Editor : Gus munir

JAKARTA_ Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Menteri Komunikasi dan Informasi Budi Arie Setiadi jadi Menteri Luar Negeri (Menlu) Ad Interim.

Penunjukkan itu sesuai dalam surat Menteri Luar Negeri Nomor 017/BK/01/2024/01 yang ditandatangani Mensesneg Pratikno tertanggal 19 Januari 2024.

Dalam surat itu Budi Arie akan mengisi kekosongan Menlu Retno Marsudi yang akan terbang ke New York, Amerika Serikat.

Menlu Retno diagendakan akan bertolak perjalanan dinasnya ke New York pada 21-22 Januari 2024.

"Berkenan dengan surat Menteri Luar Negeri Nomor 017/BK/01/2024/01 tanggal 17 Januari 2024 yang ditunjukan kepada Presiden, hal permohonan izin perjalanan dinas ke New York, Amerika Serikat," demikian bunyi surat itu.

BACA JUGA:Abdee Slank Rela Lepas Jabatan Komisaris Telkom

BACA JUGA:Juventus Berambisi Kalahkan Lecce Demi Persaingan Puncak Klasemen

Dalam surat tersebut Menlu Retno sendiri yang menginginkan agar Budi Arie untuk menggantikan posisinya sementara waktu.

"Dengan hormat kami beri tahukan bahwa Bapak Presiden berkenan menunjuk Menkominfo sebagai Menlu ad interim selama Menteri Luar Negeri melakukan perjalanan ke luar negeri pada tanggal 21-22 Januari 2024.".(*)

BACA JUGA:Jordan Henderson Gabung Ajax Amsterdam

BACA JUGA:Cara Alami Redakan Radang Tenggorokan

Kategori :

Terpopuler

Selasa 12 Nov 2024 - 21:56 WIB

Melanggar, Puluhan Kendaraan Ditindak

Selasa 12 Nov 2024 - 21:53 WIB

Kawin Thinking

Selasa 12 Nov 2024 - 12:24 WIB

Samsung Segera Meluncurkan One UI 7 Beta