Mabuk Tuak Pria di Palembang Pukul Polisi

Sabtu 16 Nov 2024 - 20:29 WIB
Reporter : Eris Munandar
Editor : Gus Munir

PALEMBANG - Seorang pria bertato dan mengaku sebagai mantan Brimob, yang viral lantaran menghalang halangi serta melakukan pemukulan terhadap personel Satlantas Polrestabes Palembang ditangkap oleh anggota Satreskrim Polrestabes Palembang.

Carel Martinus (50), warga kelurahan Lebong Gajah, Kecamatan Sematang borang tersebut nampak tertunduk tak berdaya. Ia tak sesangar saat menghalangi petugas, ketika dirilis sebagai pelaku oleh Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihhartono, di Aula Mapolrestabes Palembang, Sabtu 16 November 2024.

"Saya mabuk pak, saya ngaku bersalah dan tidak akan mengulanginya lagi pak," ujar tersangka.

Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihhartono mengatakan jika akibat perbuatannya tersangka dilakukan penahanan.

BACA JUGA:Dualisme Kepengurusan Koperasi

BACA JUGA:Truk Overmuatan Ganggu Kelancaran Jalan Protokol

"Barang bukti yang kita tahan 1 unit mobil kontainer yang dikawal tersangka, serta 1 unit motor yang digunakan tersangka untuk mengawal," katanya

Kemudian tersangka juga dikenakan pasal berlapis yakni melanggar perbuatan melawan hukum yang diatur dalam pasal 213 ayat 1 dimana tersangka melakukan perbuatan melawan petugas yang melakuakan penertiban di TKP.

"Lalu kita Lapis dengan Pasal penganiayaan dengan ancaman sebagaimana dalam pasal 351 KUHPidana, serta pasal 355, KUHPidana dengan ancaman diatas 5 tahun penjara," tegasnya.

Diberitakan sebelumnya, insiden Kamis sore (14/11/2024), pria berbaju putih itu sempat memukul anggota Polantas. Insiden tersebut terjadi di simpang lampu merah Jl Pangeran Ayin-Jl Residen H Najamuddin, Sako Palembang.

BACA JUGA:Konser SEVENTEEN di Jakarta Ditambah Satu Hari

BACA JUGA:Fuji Puas Mantan Manajernya Dihukum 2,5 Tahun Penjara

Kasat Lantas Polrestabes Palembang, AKBP Yenni Diarty membenarkan terkait insiden yang dialami salah satu personilnya saat sedang melakukan penertiban di lokasi kejadian.

"Ia, memang benar, salah satu personil kita dipukul dan di halang halangi oleh seorang laki laki yang mengaku sebagai mantan anggota brimob pada kamis (14/11) sore," katanya, Jumat 15 September 2024.(*)

Kategori :