Cara Hilangkan Sakit Gigi dengan Bahan Alami

Ilustrasi sakit gigi. -Foto:freepik-Dedi

OKU EKSPRES - Setiap orang pasti pernah mengalami sakit gigi. Ketika rasa sakit menyerang, sering kali kita kesulitan menemukan obat yang tepat, terutama jika kejadiannya di malam hari saat apotek sudah tutup atau lokasi rumah kita jauh dari apotek. 

Oleh karena itu, menggunakan obat herbal untuk meredakan sakit gigi bisa menjadi pilihan yang menenangkan dan mengurangi nyeri.

Sakit gigi dapat sangat menyiksa dan membuat seseorang menderita. Ada yang berpendapat bahwa lebih baik sakit hati daripada sakit gigi, meskipun ada lagu yang mengatakan sebaliknya.

Berikut adalah beberapa metode yang dapat membantu meredakan sakit gigi:

BACA JUGA:Nirina Zubir Akhirnya Terima Kembali Sertifikat Tanahnya

BACA JUGA:Alan Walker Beri Kejutan Datangi Sekolah Al-Azhar Medan

Kumur dengan Air Garam

Berkumur dengan air garam dapat mengurangi peradangan, menyembuhkan sariawan, dan meredakan nyeri. Larutkan ½ sendok teh garam dalam segelas air hangat dan berkumur selama 30 detik.

Kompres Dingin

Menempelkan benda dingin pada pipi bisa mengecilkan pembuluh darah dan mengurangi nyeri. Bungkus es batu dengan kain bersih dan tempelkan pada pipi selama 20 menit. Namun, hati-hati jika gigi Anda sensitif.

Mengunyah Bawang Putih

Bawang putih mengandung allicin yang memiliki efek antibakteri dan antimikroba. Kunyah satu siung bawang putih segar dengan gigi yang sakit atau oleskan pada area yang sakit.

Minyak Cengkeh

Minyak cengkeh memiliki sifat pereda nyeri dan antibakteri. Oleskan minyak ini pada area yang sakit untuk meredakan nyeri.

Tag
Share