Anggota DPRD OKU Timur Alami Kecelakaan

Anggota DPRD OKU Selatan, Niel Tristiati saat mendapat perawatan medis usai mengalami kecelakaan. -Foto: Berry/Sumeks-Kholid

OKU EKSPRES - Niel Tristiati (48), anggota DPRD OKU Timur dari Fraksi PKB dapil I, mengalami kecelakaan mobil di Tol Lampung KM 198 Tulang Bawang pada Jumat, 17 Mei 2024.

Niel Tristiati dan sopirnya saat ini sedang menjalani perawatan di sebuah rumah sakit di Lampung.

Akibat kecelakaan tersebut, Niel menderita patah tulang tangan kiri, sementara sopirnya mengalami patah tulang di bagian rahang. Mobil yang mereka tumpangi mengalami kerusakan parah di bagian depan sebelah kanan.

Ketua DPRD OKU Timur, H Beni Defitson SIP, membenarkan insiden tersebut. Namun, Beni mengaku tidak mengetahui secara detail kronologi kejadian kecelakaan itu. 

BACA JUGA:Cegah Kejahatan, Rutin Lakukan Patroli Malam

BACA JUGA:Upaya Ketahanan Pangan, Budidaya Ikan Dalam Ember

"Iya, memang benar. Tetapi saya tidak tahu persis bagaimana kejadiannya," kata Beni pada Sabtu, 18 Mei 2024.

Beni juga menyampaikan bahwa Niel sebelumnya sedang dalam perjalanan dinas ke Lampung dan memiliki rumah di sana. "Kita berdoa semoga Niel cepat pulih," pungkasnya. (*)

BACA JUGA:Tingkatkan Kualitas, PDAM Tirta Raja Bakal Gandeng Palyja

BACA JUGA:Bantuan Korban Banjir OKU Masih Terus Berdatangan

Tag
Share