PT Semen Baturaja Salurkan Bantuan Penyandang Disabilitas hingga Masjid
PT Semen Baturaja bersama Pj Gubernur Sumsel, Agus Fatoni salurkan bantuan kepada penyandang disabilitas dan anak yatim. -Foto: istimewa-Ardilla
OKU EKSPRES - Dalam suasana Ramadan yang penuh berkah, PT Semen Baturaja Tbk (SMBR), anak perusahaan dari PT Semen Indonesia Tbk (SIG), telah menyalurkan bantuan kepada sejumlah masyarakat yang membutuhkan.
Termasuk penyandang disabilitas, anak yatim, dhuafa, santri tahfidz, serta peralatan untuk masjid di sekitar wilayah perusahaan.
Penyaluran bantuan dilakukan dalam rangka kegiatan Pengajian Ramadan 1445 Hijriah, yang diselenggarakan bersama Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Pemprov Sumsel) di Hotel Aryaduta, Kota Palembang.
Acara tersebut dihadiri oleh Pj Gubernur Sumsel, Agus Fatoni, Forkopimda, BUMN, BUMD, serta berbagai instansi pemerintah lainnya.
BACA JUGA:Imbau Agar Orang Tua Lebih Waspada Terhadap Anak
BACA JUGA:Pasutri Lansia Terlibat Penitipan Narkoba
Bersama dengan jajaran Direksi SMBR, seperti Direktur Utama Suherman Yahya, Direktur (Fungsi Operasi) Muhammad Syafitri, dan Direktur (Fungsi Keuangan & SDM) Rahmat Hidayat, serta karyawan dan penerima bantuan.
Acara dimulai dengan shalat Isya dan Tarawih Berjamaah, diikuti dengan tausiyah, dan kemudian penyerahan bantuan secara simbolis kepada penyandang disabilitas, masjid, anak yatim dhuafa, dan santri tahfidz oleh Direksi SMBR yang disaksikan oleh Pj Gubernur Sumsel.
Direktur Utama SMBR, Suherman Yahya, menyatakan kebahagiannya dapat bertemu dan berbagi dengan tamu undangan dalam acara Safari Ramadhan ini.
"Kami sangat bersyukur bisa hadir dalam kegiatan Safari Ramadhan ini, dimana kita dapat mempererat silaturahmi, meningkatkan keimanan, serta berbagi kepedulian sosial," ungkapnya.
BACA JUGA:Mantan Kapolsek Lengkiti OKU, Bantah Terima Uang untuk Lepaskan Tersangka Narkoba
BACA JUGA:Dibumbui Cemburu, Sopian Tikam Sopir Angkot
SMBR menyumbangkan bantuan senilai Rp152,5 juta, termasuk bantuan Rp20 juta untuk penyandang disabilitas dan peralatan masjid senilai Rp80 juta.
Selain itu, bantuan untuk anak yatim, dhuafa, dan santri tahfidz senilai Rp52,5 juta berasal dari Dana Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) yang dikelola dan disalurkan melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Sumatera Selatan.