Harga Beras di OKU Tembus Rp 16 Ribu

Harga beras di Kabupaten OKU alami kenaikan tembus Rp16 ribu per kilogramnya. -Foto: Eris/OKES-Eris

BATURAJA - Harga beras di Kabupaten OKU mengalami kenaikan signifikan dan saat ini telah mencapai Rp16 ribu per kilogram.

Kenaikan harga beras ini telah membuat banyak warga merasa terbebani, terutama mereka yang memiliki keterbatasan ekonomi.

Tuti seorang pedagang di Pasar Baru, Baturaja, OKU, mengaku kenaikan harga tersebut disebabkan oleh faktor-faktor tertentu.

Harga beras termurah dijual Rp16.000 per kg dan Rp17.000 per kg untuk jenis beras spesial Pandan Wangi. Sementara untuk beras jenis premium, dipatok Rp18.000 per kg.

BACA JUGA:Saling Sepak

BACA JUGA:Pleno Rekapitulasi Tingkat Kecamatan Digelar Serentak

Tuti menyebutkan kenaikan ini tak ada kaitannya atau sebab dari masalah ketersediaan stok. Namun, sudah naik dari distributor. "Nah kalau masalah kenaikan ini belum tahu faktornya apa ," ujarnya.

Selain itu, warga yang membeli beras di salahsatu supermarket di Baturaja saat ditanyakan harga membenarkan jika harga beras saat ini sudah mencapai Rp16 ribu. 

"Sekampilnya isi 5 perkilogram di supermarket di banderol Rp 80 ribu, sudah sepekan ini," kata Sinta.

Sementara Kabulog OKU, belum bisa dihubungi untuk konfirmasi terkait kenaikan harga beras di Kabupaten OKU.(r15)

BACA JUGA:Masih Terdapat 60 Desa Kategori Desa Tertinggal

BACA JUGA:Sungai Teriti Meluap, Rumah Warga Terendam 1 Meter

Tag
Share