Pemda OKU Beri Bantuan Mobil Dinas Kemenag OKU

Sekda OKU, Darmawan Irianto menyerahkan bantuan satu unit mobil dinas Mitsubishi Pajero kepada Kantor Kementerian Agama (Kemenag) OKU, Rabu, 3 Januari 2024. -Photo ist-Gus munir

BATURAJA - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (Pemkab OKU) memberikan bantuan satu unit mobil dinas Mitsubishi Pajero kepada Kantor Kementerian Agama (Kemenag) OKU, Rabu, 3 Januari 2024. 

Penyerahan mobil dinas ini dilakukan oleh Pelaksana Tugas (PJ) Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah SSTP MM MPd, yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) OKU, Darmawan Irianto, setelah upacara peringatan Hari Amal Bhakti ke-78 Kemenag di halaman Kantor DPRD OKU.

Sekda OKU, Darmawan Irianto, menyatakan bahwa mobil dinas ini diberikan untuk mendukung kegiatan Kepala Kantor Kemenag OKU. 

“Ini merupakan bentuk perhatian dari Pemkab OKU, terutama dari PJ Bupati OKU H Teddy Meilwansyah, terhadap Kantor Kemenag OKU,” kata Darmawan.

BACA JUGA:Lakukan Fogging hingga Pembagian Abate Kepada Masyarakat

BACA JUGA:Putri Ariani Duet Bareng dengan Alan Walker

Menurut Darmawan, Kepala Kantor Kemenag OKU telah menggunakan kendaraan dinas jenis Terios dari Pemkab OKU selama sekitar 8 tahun. 

Namun, dengan mobilitas yang tinggi, terutama saat melakukan kunjungan ke Madrasah di berbagai daerah, dianggap lebih tepat jika Kakanmenag menggunakan kendaraan dinas yang layak untuk mendukung kinerja, terutama dalam kegiatan keagamaan di OKU.

Darmawan menjelaskan bahwa inisiatif ini berasal dari PJ Bupati H Teddy Meilwansyah untuk mendukung kelancaran kegiatan Kemenag OKU dalam mengikuti program-program Pemkab OKU. 

“Meskipun kendaraan tersebut bukan mobil baru, yang terpenting adalah kondisinya yang masih baik dan sehat,” imbuhnya.

BACA JUGA:Jalankan Ibadah Umrah Bersama Keluarga Besar

BACA JUGA:Bikin Heboh Warganet, Wanita Pemandu di Solo Safari Mirip Pevita Pearce

Diharapkan, kehadiran mobil dinas ini dapat lebih memajukan Kantor Kemenag OKU, terutama dalam pelaksanaan program-programnya. 

Kakanmenag, Dr Muhammad Ali, mengucapkan terima kasih kepada Pemkab OKU, khususnya PJ Bupati H Teddy Meilwansyah, yang memberikan perhatian penuh kepada Kantor Kemenag OKU.

Tag
Share